27.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaBerita UtamaPengaspalan Sirkuit Mandalika Tuntas, Siap Dipakai MotoGP dan WSBK

Pengaspalan Sirkuit Mandalika Tuntas, Siap Dipakai MotoGP dan WSBK

Pemasangan rangka lampu di garis start Sirkuit Mandalika. (Inside Lombok/Istimewa)

Lombok Tengah (Inside Lombok)- PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) telah menyelesaikan pengaspalan Main Track (Trek Utama) Jalan Kawasan Khusus (JKK) The Mandalika atau sirkuit Mandalika International Street Circuit sepanjang 4,31 Km.

Pada minggu pertama di bulan Agustus 2021, pekerjaan konstruksi di Sirkuit Mandalika sudah mencapai 91.79%. Khusus pekerjaan aspal, sudah sampai dalam tahap pengaspalan lapis terakhir atau lapisan Stone Mastic Asphalt (SMA) di run-off dan track lane yang akan berlangsung hingga akhir Agustus 2021.

Selanjutnya untuk progress pekerjaan di dalam trek seperti pengaspalan outer & inner service road 98%, pengaspalan track lane 68%, pengaspalan run-off 37%, run-off gravel 99% dan run-off grass 98%. Kemudian ada pekerjaan yang sudah selesai 100% seperti tunnel utara dan tunnel selatan, serta pemasangan concrete barrier.

Selain itu, untuk pekerjaan bangunan infrastruktur didalam sirkuit seperti race control sudah mencapai 83.75% dan pondasi pit building mencapai 85.9%.

Dengan demikian, sirkuit Mandalika siap menggelar event dunia MotoGP dan juga World Superbike World Championship (WSBK).Total nilai proyek sirkuit Mandalika mencapai Rp1,3 triliun.

Sementara penyelesaian pekerjaan pengaspalan trek utama ini ditandai dengan seremoni yang digelar di area tikungan 2 dan 3 Mandalika International Street Circuit yang dihadiri oleh Gubernur NTB Zulkieflimansyah dan jajaran forkopimda NTB, Asisten Deputi Parekraf Kemenkomarves Sartin Hia, Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer beserta jajaran Direksi ITDC, Komisaris ITDC Irzani, Direktur Operasi Infrastruktur PT PP (Persero) Tbk Yul Ari Pramuraharjo, Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri dan jajaran forkopimda Lombok Tengah.

Pada kesempatan ini juga dilaksanakan serah terima pertama pekerjaan pembangunan Mandalika International Street Circuit dari Kontraktor kepada ITDC. Pengerjaan Mandalika International Street Circuit sendiri dikerjakan oleh PT PP (Persero) Tbk untuk pekerjaan pengaspalan dan  sebelumnya KSO WIKA – BRL untuk ground work.

“Dua tahun lalu, semua tidak akan percaya sirkuit bisa selesai. Dan ternyata hari ini 15 Agustus 2021, sirkuit ini bisa selesai,”kata
Gubernur NTB Zulkieflimansyah dalam kesempatan itu.

Terkait hal itu, dia meminta semua pihak bergandengan tangan untuk menyiapkan event motor internasional FIM Superbike World Championship (WSBK) sehingga event ini bisa terlaksana. Begitu pula dengan event dunia MotoGP.

Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer mengatakan, penyelesaian Sirkuit Mandalika dengan 17 tikungan merupakan kado atau persembahan untuk Indonesia dalam menyambut HUT RI ke- 76 yang diperingati pada tanggal 17 Agustus.

“Dalam kesempatan ini, saya juga menegaskan bahwa Mandalika International Street Circuit telah siap menggelar event balap motor berkelas internasional dan event olahraga lainnya di masa datang,”katanya.

Abdulbar menambahkan, pekerjaan penghamparan aspal pada main track menggunakan 3 unit alat finisher dengan teknologi satelit yang menjamin kualitas permukaan dan kemiringan sesuai desain, serta diawasi langsung oleh tenaga profesional.

Hal ini menjadikan Mandalika International Street Circuit sebagai salah satu sirkuit yang bisa menawarkan kecepatan 330 KM per jam dengan tetap memiliki tingkat keamanan yang tinggi bagi pembalap.

Di luar pengaspalan, saat ini telah selesai dilaksanakan pemasangan concrete barrier dan pembangunan tunnel yang berfungsi sebagai akses penonton ke dalam area sirkuit, service area, hotel serta fasilitas lain di dalam area trek.

Sementara secara keseluruhan, pekerjaan konstruksi pembangunan Mandalika International Street Circuit sudah sekitar 92 persen. Fasilitas pendukung lainnya seperti race control dan pondasi pit building juga tengah dikerjakan.

Saat ini juga tengah disiapkan medical center dilengkapi helipad di dalam sirkuit. Di mana operasional dan penyediaan peralatan kesehatan untuk fasilitas medis ini didukung oleh Kementerian Kesehatan. Secara keseluruhan, pembangunan JKK telah mendekati 92 persen.

Dukungan Kementerian lain dalam mendukung Mandalika International Street Circuit adalah pembangunan jalan Bypass Bandara Internasional Lombok- Mandalika yang dilakukan oleh Kementerian PUPR. Jalan Bypass ini akan menunjang alur logistik dari BIL ke Mandalika International Street Circuit saat berlangsungnya event balap motor.

Sementara dalam rangkaian kegiatan Homologasi, telah dilakukan virtual assessment pada Kamis, 12 Agustus lalu, yang diikuti oleh perwakilan dari Dorna Sport, Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan anak usaha ITDC, MGPA. Virtual assessment membahas homologasi Mandalika International Street Circuit ini merupakan virtual assessment pertama di dunia terhadap trek sirkuit yang dilakukan dengan cara yang sangat profesional.

“Kami sangat bersyukur dalam kegiatan assessment tersebut, Dorna Sport menyampaikan tanggapan dan kepercayaan yang positif atas progres pembangunan Mandalika International Street Circuit,”ujarnya.

Sehingga pihaknya optimistis bisa  menuntaskan penantian panjang selama 26 tahun, agar Indonesia kembali menjadi tuan rumah balap motor berkelas internasional.

Oleh karena itu, ITDC sekarang fokus untuk meningkatkan fasilitas pendukung untuk menyambut  pelaksanaan event balap motor internasional FIM WSBK pada 12-14 November 2021 mendatang.

Dalam rangka menambah pasokan kamar di dalam kawasan, ITDC juga fokus mempercepat pembangunan Pullman Hotel The Mandalika. Saat ini, progres pekerjaan Pullman Hotel secara keseluruhan mencapai 78,77%. Hotel ini ditargetkan akan mulai serah terima untuk dapat dioperasikan pada November 2021.

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer