28.4 C
Mataram
Selasa, 21 Mei 2024
BerandaBerita UtamaPolisi Kantongi Ciri-Ciri Pelaku Pencurian Uang KONI Mataram, Salah Satunya Orang Luar...

Polisi Kantongi Ciri-Ciri Pelaku Pencurian Uang KONI Mataram, Salah Satunya Orang Luar Daerah

Mataram (Inside Lombok) – Pihak kepolisian telah mengantongi ciri-ciri pelaku kasus pencurian yang terjadi di depan Sekretariat Koni Mataram pada 3 Juni lalu. Dengan modus memecahkan kaca mobil, pencuri tersebut berhasil menggasak uang tunai Rp190 juta.

Dari hasil pemeriksaan 5 CCTV di beberapa titik, pelaku diketahui lebih dari satu orang dan merupakan spesialis pembobolan. Saat ini para pelaku masih dalam pengejaran pihak kepolisian.

“Sudah (diperiksa CCTV, Red) dan kami masih lakukan lidik. Kami duga lebih dari satu orang pelakunya dan ciri-cirinya juga sudah ada,” ujar Kapolsek Mataram, Kompol Elyas Ericson, Jumat (24/6).

Dijelaskan, ciri-ciri pelaku dan kendaraan yang digunakan saat ini sudah didapatkan. “Kami masih melakukan pengejaran. Pelaku diduga memang ada yang dari luar daerah dan ada dari dalam NTB,” tuturnya.

- Advertisement -

Saat ini lokasi persembunyian pelaku masih diselidiki. Dilihat dari CCTV yang menangkap ciri-ciri pelaku pencuri, aksi pencurian ini tidak hanya dilakukan sekali tetapi sudah sering. “Sekitar 3-4 orang diduga pelakunya. Kalau dari CCTV dan modusnya diduga sering dan memang spesialis pembobolan,” ungkap Elyas. (dpi)

- Advertisement -

Berita Populer