25.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaBerita UtamaSudah Diumumkan, 1.243 Orang Lulus SNMPTN Universitas Mataram

Sudah Diumumkan, 1.243 Orang Lulus SNMPTN Universitas Mataram

Mataram (Inside Lombok) – Universitas Mataram merupakan salah satu perguruan tinvvi negeri favorit di NTB. Tidak heran jika banyak calon mahasiswa yang ingin menempuh pendidikan di sini. Tahum ini,, sebanyak 1.243 calon mahasiswa dari 35 Program Studi (Prodi) lulus Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) di Universitas Mataram.

524 orang diantaranya lulus melalui jalur beasiswa bidikmisi. Tahun ini, peminat SNMPTN di Universitas Mataran sebanyak 15.445 orang. Kuota SNMPTN di Unram sendiri sebanyak 30 persen dari seluruh kuota mahasiswa baru. Sedangkan pada Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) mendapatkan kuota 40 persen, dan jalur mandiri kuota sebanyak 30 persen.

Kepada calon mahasiswa yang lulus jalur SBMPTN ini, pendaftaran ulang harus dilakukan pada 8 Mei. Calon mahasiswa harus hadir dan tidak boleh diwakilkan, apabila tidak hadir dinyatakan mengundurkan diri.

Jalur SBMPTN sudah dibuka sejak 5 April sampai dengan 27 April. Terlebih lagi kesempatan di SBMPTN lebih besar karena di Unram memberikan kuota 40 persen melalui jalur SBMPTN.

Bagi yang belum lulus, masih ada kesempatan untuk masuk Universitas Mataram melalui jalur mandiri. Sehingga diharapkan untuk tetap mempersiapkan diri. (IL1)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer