31.5 C
Mataram
Jumat, 17 Mei 2024
BerandaDaerahJumlah Desa Mandiri di Lotim Terus Meningkat

Jumlah Desa Mandiri di Lotim Terus Meningkat

Lombok Timur (Inside Lombok) – Jumlah desa yang berstatus desa mandiri di Kabupaten Lombok Timur (Lotim) semakin meningkat. Di mana sampai Agustus 2023 ini jumlahnya mencapai 80 desa, dari sebelumnya 60 desa di 2022.

Pengubahan desa menjadi status mandiri tidak bisa dilakukan begitu saja, melainkan lewat penilaian khusus. Di mana ada tiga indikator yang setidaknya harus dipenuhi.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Lotim, Salmun Rahman mengatakan tiga indikator yang harus dipenuhi yakni ketahanan sosial, ketahanan ekonomi, dan ketahanan lingkungan. “Desa mandiri dilihat perkembangannya serta potensi-potensi yang dimiliki,” ungkapnya, Senin (28/08/2023).

Pertumbuhan jumlah desa mandiri di Lotim menjadi hal yang luar biasa bagi Salmun, bahkan ia mengaku untuk menargetkan 20 desa mandiri setiap tahunnya bukan hal yang mudah. “Tiga aspek yang menjadi penilaian itu harus bisa diwujudkan dan itu bukan perkara mudah,” ungkapnya.

- Advertisement -

Walaupun telah berstatus desa mandiri, bukan berarti tak akan dapat suntikan dana lagi dari pusat apalagi akan dikurangi dana desanya. “Dana dari pusat tetap diterima karena itu merupakan bagian ekonomi pusat,” pungkasnya. (den)

- Advertisement -

Berita Populer