29.5 C
Mataram
Kamis, 25 April 2024
BerandaEventMAN 2 Mataram akan Gelar Acara Japanese Day

MAN 2 Mataram akan Gelar Acara Japanese Day

Mataram (Inside Lombok) – Madrasah Aliyah Negeri 2 Mataram kembali mengadakan acara Japanese Day untuk kedua kalinya yang bertajuk “Manda No Bunkasai 2019” dengan mengadakan beberapa kegiatan dan perlombaan bertemakan Jepang.

Acara ini ditujukan bagi semua yang tertarik dengan budaya Jepang, musik Jepang, manga, cosplay, atau para pencinta kuliner Jepang. Tentunya di acara ini akan menawarkan sajian makanan khas Jepang yang tidak menguras kantong.

Manda No Bunkasai tahun ini akan diselenggarakan pada hari Minggu, 18 Agustus 2019 mendatang mulai pukul 08.30 WITA yang berlokasi di lingkungan sekolah MAN 2 Mataram.

Sejumlah perlombaan yang diadakan meliputi Manga contest, singing contest, speech contest, dan cosplay contest. Selain itu juga ada serangkaian kegiatan yang bisa dikunjungi antara lain bazaar makanan Jepang, Senbonzakura, pameran lukisan, Tanabata, photo booth, games seru, doorprize, dan berbagai keseruan lainnya.

- Advertisement -

Pendaftaran lomba dan tiket untuk acara Manda No Bunkadai 2019 ini bisa didapatkan mulai tanggal 15 Juli sampai 10 Agustus 2019 di MAN 2 Mataram. Penjualan tiket untuk hari Senin hingga Sabtu dimulai pukul 15.30 – 17.30 WITA, sedangkan khusus hari Minggu mulai pukul 09.00 – 17.30 WITA.

Biaya pendaftaran untuk manga contest seharga Rp20.000, singing contest Rp15.000, speech contest Rp15.000, dan cosplay contest individu Rp25.000, untuk tambahan anggota Rp5.000 per orang.

Untuk tiket Pre-sale bisa diperoleh dengan harga Rp30.000 gratis makanan khas Jepang dan soft drink. Sementara itu, untuk tiket yang tersedia pada saat acara berlangsung (tiket OTS) seharga Rp35.000 gratis makanan khas Jepang dan soft drink.

Tersedia juga beberapa hadiah menarik bagi para peserta dan pengunjung acara Manda No Bunkasai 2019. Bagi yang ingin mengikuti kegiatan acara ini dapat menghubungi kontak panitia acara berikut, Fira (085338274864) dan Irfan (085237768277).

- Advertisement -

Berita Populer