27.5 C
Mataram
Rabu, 26 Juni 2024
BerandaMataramPembuatan Wahana Flying Fox Taman Loang Baloq Dimulai Tahun Ini

Pembuatan Wahana Flying Fox Taman Loang Baloq Dimulai Tahun Ini

Mataram (Inside Lombok) – Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Mataram berencana menambah sejumlah fasilitas bagi pengunjung di Taman Loang Baloq. Salah satunya wahana untuk flying fox. Anggaran untuk penambahan tersebut sudah diusulkan ke pemerintah pusat.

Kepala Dispar Kota Mataram, Nizar Denny Cahyadi mengatakan penambahan fasilitas seperti wahana flying fox dan lainnya akan dilakukan tahun ini. Karena proposal bantuan dana yang sudah diusulkan kemungkinan besar diterima dan akan dikerjakan di 2023 ini.

“Insyaallah disetujui. Ini sebentar lagi kami terima informasinya,” katanya, Rabu (15/8) pagi. Ia menyebutkan, selain flying fox, akan dibuat juga wahana seperti kano dan lainnya.

Khusus untuk flying fox nantinya akan dipasang di menara yang sudah ada dengan jalur mengarah ke pantai. “Itu nanti di menara itu bisa. Arahnya nanti ke pantai. Di situlah kira-kira kita rencanakan untuk flying fox,” ujarnya.

- Advertisement -

Sementara untuk wahana lain seperti kano dan sepeda air, nanti akan dipasang di kolam yang ada saat ini. Namun terkait kondisi kolam yang cukup dangkal, Dispar Kota Mataram bersama pihak kecamatan, kelurahan hingga pokdarwis yang ada akan membenahi lebih dalam.

“Kano itu nanti itu rencananya 10 unit. Kolam itu nanti kita coba untuk mengalirkan air dari sungai itu,” katanya. Penambahan fasilitas ini dilakukan karena jumlah pengunjung ke salah satu destinasi wisata di Kota Mataram tersebut cukup ramai.

Diterangkan, jumlah usulan dana yang diajukan ke pemerintah pusat yaitu sebanyak Rp300 juta. “Yang diberikan tapi tidak segitu. Paling Rp150 juta,” ujarnya.

Nantinya, fasilitas yang disiapkan para petugas akan dikenakan retribusi. Penarikan retribusi ini sebagai biaya untuk pemeliharaan. “Kalau itu nanti untuk biaya operasional,” katanya. (azm)

- Advertisement -

Berita Populer