32.5 C
Mataram
Minggu, 19 Mei 2024
BerandaPariwisataSenggigi Sunset Jazz Hidupkan Kembali Senggigi

Senggigi Sunset Jazz Hidupkan Kembali Senggigi

Lombok Barat (Inside Lombok) – Adanya event tahunan Senggigi Sunset Jazz (SSJ) diakui turut memberi dampak positif bagi kawasan wisata Senggigi, termasuk juga hotel-hotel yang ada di sana. Tidak terkecuali pada penyelenggaraannya di Minggu, 20 Agustus 2023 kemarin.

Bupati Lombok Barat (Lobar), Fauzan Khalid pun berharap event-event seperti SSJ dapat kembali menghidupkan gairah pariwisata di Senggigi. “Alhamdulillah (ada peningkatan kunjungan). Saya tadi keliling ke teman-teman hotel, wisatawan yang datang untuk menonton ini (SSJ) rata-rata ada di setiap hotel,” ujarnya saat dikonfirmasi di sela-sela menonton SSJ, Minggu (20/08/2023) malam.

Menurutnya, SSJ yang menjadi event tahunan di wilayah Senggigi yang turut membawa angin segar bagi para pelaku pariwisata di sana. “Intinya tidak semata-mata soal itu, tapi yang kita pikirkan juga yang lebih bersikap jangka panjang,” imbuhnya.

Pihaknya pun berharap event-event seperti SSJ dapat menjadi daya tarik, supaya Senggigi bisa menjadi lebih dikenal dan kembali menjadi salah satu primadona wisata andalan Lobar secara khusus, dan NTB secara umum.

- Advertisement -

“Supaya Senggigi lebih dikenal. Senggigi kembali sebagai andalan destinasi wisata di NTB,” tandas Fauzan. (yud)

- Advertisement -

Berita Populer