Mataram (Inside Lombok) -Walikota Mataram, H. Mohan Roliskana memberikan atensi khusus terhadap galian pipa PDAM yang masih dilakukan hingga saat ini. Semua aktivitas pengerjaan fisik di Mataram ditekankan Walikota harus sudah dihentikan pada H-3 World Superbike (WSBK) pada tanggal 19-21 November mendatang.
Mohan mengatakan, akhir-akhir ini kegiatan di Kota Mataram cukup padat. Kendati demikian, semua kegiatan perbaikan dan galian harus segera dituntaskan. Sehingga wajah ibu kota Provinsi NTB tersebut harus terlihat rapi.
“Atensi khusus untuk ini ya. Karena terutama minggu-minggu ini kan banyak sekali aktivitas galian untuk membangun utilitas di Kota Mataram. Sebelum H-3 sudah tidak ada lagi kegiatan galian,” katanya.
Ia menambahkan, terkait galian yang masih dilakukan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan leading sektor yang memiliki kewenangan agar segera menyelesaikannya. Ia meminta agar bisa menyelesaikan sesuai dengan kesepakatan awal.
“Sudah tidak ada lagi aktivitas seperti itu. Saya pastikan, sudah saya telpon langsung yang punya otoritas untuk itu, siap dan komit untuk menyelesaikan sebelum gelaran WSBK,” ujarnya.
Ditegaskan, penyelesaian aktivitas ini tidak saja persoalan galian. Melainkan semua kegiatan perbaikan, termasuk normalisasi saluran. “Termasuk pembenahan yang lain juga,” tegas Mohan.
Menurutnya, petugas sudah cukup maksimal mengerjakan galian pipa PDAM tersebut. Selain dari hasil pantauannya, stakeholder terkait juga sudah melaporkan kegiatan galian tersebut.
“Mungkin ini lagi proses memang sekarang saya lihat dia kerja ekstra, siang malam. Sudah dilaporkan ke saya juga, mereka lembur agar apa yang menjadi kesepakatan kita itu terealisasi,” katanya. (azm)