25.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaPendidikanSekda Loteng: Sekolah Akan Dibuka Agustus Ini

Sekda Loteng: Sekolah Akan Dibuka Agustus Ini

Lombok Tengah (Inside Lombok)- Sistem pembelajaran tatap muka di Kabupaten Lombok Tengah direncanakan akan dimulai pada akhir Agustus ini.

“Tanggal 19 Agustus ini dalam bulan ini itu sudah mulai aktif (belajar di sekolah)”,kata Sekretaris Daerah (Sekda) Lombok Tengah, H.M Nursiah, Selasa (11/8/2020) di Praya.

Karena itu, dia sudah bertemu dengan Kadis Pendidikan Lombok Tengah untuk segera melakukan persiapan pembelajaran sistem tatap muka.

“Segera melakukan persiapan kepala sekolah untuk kembali melakukan pembelajaran secara langsung”, ujarnya

Dibukanya sekolah ini berdasarkan SKB empat menteri, bahwa daerah dengan zona kuning kasus Covid-19 boleh melakukan pembelajaran tatap muka di sekolah. Saat ini, Lombok Tengah berada di zona kuning.

“Dengan catatan harus mempedomani protokol Covid-19”,kata Sekda.

Untuk pelaksanaan pembukaan sekolah ini, akan dilakukan rapat bersama dengan semua kepala sekolah dan juga tim Gugus Tugas Covid-19.

Akan dibahas juga apakah pembelajaran tatap muka ini akan diberlakukan serentak semua jenjang atau bertahap, mulai dari jenjang SMP dan seterusnya.

Sementara untuk perkembangan kasus Covid-19 di Lombok Tengah tidak terjadi peningkatan kasus yang signifikan seperti daerah lain.

“Kalau meningkat hanya satu dua orang. itu pun adalah warga yang bekerja di luar daerah”,katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, H. Sumum dalam kesempatan yang berbeda mengatakan, sekolah tidak bisa serta merta dibuka. Ada beberapa proses yang harus dilalui, di antaranya adalah sekolah harus menyiapkan daftar periksa.

“Artinya apa yang harus disiapkan oleh sekolah sebelum belajar tatap muka dimulai, itu harus yakin betul sudah terpenuhi”,imbuhnya.

Kemudian, harus ada izin dari Pemda dalam hal ini Satgas Covid-19, komite sekolah dan izin orang tua.”Kalau hal ini tidak dipenuhi tidak bisa buka sekolah”,ujar Sumum.

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer