26.5 C
Mataram
Minggu, 24 November 2024
BerandaKriminalJaga Kondusifitas Selama Ramadan, Polresta Mataram Razia Prostitusi di Hotel dan Kos-kosan

Jaga Kondusifitas Selama Ramadan, Polresta Mataram Razia Prostitusi di Hotel dan Kos-kosan

Mataram (Inside Lombok) – Polresta Mataram dan pihak terkait lainnya melakukan razia di sejumlah kos-kosan dan hotel yang ada di Kota Mataram, Sabtu (16/3). Razia tersebut menjadi bagian dari kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran kasus prostitusi yang mungkin terjadi selama Ramadan ini.

Kabag Ops Polresta Mataram, Kompol I Gede Sumadra Kerthiawan menerangkan razia ini dalam rangka menjamin kondusifitas selama Ramadan 1445 Hijriah/2024 ini. Razia dilakukan bersama unsur dari TNI hingga Pemkot Kota Mataram seperti Kesbangpoldagri, Dishub, dan Satpol PP.

“Pemeriksaan yang dilakukan oleh petugas tetap mengedepankan sesuai prosedur SOP dan bersikap humanis,” ujar Sumadra. Dijelaskan, di beberapa lokasi yang dirazia ditemukan beberapa pasangan yang tidak berstatus suami istri atau tidak sah secara negara.

Atas temuan itu, petugas memberikan imbauan kepada para pasangan yang ditemukan di dalam kos-kosan dan hotel yang tidak berstatus suami istri agar tidak mengulangi kembali perbuatannya. Mereka kemudian didata dan diperiksa identitas serta pemeriksaan barang-barang yang kemungkinan mencurigakan.

“Selain para pengunjung, teguran juga diberikan kepada pihak kos-kosan, hotel, kami berharap kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama saling menjaga kondusifitas keamanan di bulan suci Ramadan,” pungkasnya. (r)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer