29.5 C
Mataram
Minggu, 5 Mei 2024
BerandaBerita UtamaAntisipasi Penyalahgunaan Pupuk Subsidi, Pemerintah Bagikan Kartu Tani

Antisipasi Penyalahgunaan Pupuk Subsidi, Pemerintah Bagikan Kartu Tani

Lombok Timur (Inside Lombok) – Mengantisipasi adanya oknum yang mempermainkan harga pupuk subsidi, Kementerian Pertanian RI memberikan kartu tani kepada para petani. Kartu itu nantinya akan dipergunakan untuk membeli pupuk subsidi.

Kepala Bidang Prasarana dan Saran (PSP) Lombok Timur, Lalu Fathul Kasturi menyampaikan dengan adanya kartu ini nantinya para petani akan diberikan pupuk subsidi sesuai dengan kebutuhan dan luas areal tanam.

“Dengan adanya kartu ini pupuk subsidi ini nantinya akan tepat sasaran dan tepat harga. Tidak ada lagi yang bisa memainkan harga,” ungkap Fathul, Senin(10/9).

Sejak awal Januari ini, Distan Lombok Timur sudah mulai didistribusikan kepada para petani melalui kecamatan. Masing-masing kecamatan ditargetkan selama dua hari untuk pendistribusiannya.

- Advertisement -

“Tapi kayaknya kita akan tambah waktu lagi menjadi tiga hari, karena waktu yang dua hari itu belum cukup,” jelasnya.

Sejauh ini sebanyak 36 ribu kartu tani telah dicetak, sementara jumlah petani yang telah masuk dalam daftar e-alokasi sebanyak 122 ribu orang. Sehingga jumlah kartu yang dicetak sangat jauh dari jumlah petani di Lombok Timur.

Penggunaan kartu ini diakui belum bisa berjalan di Lombok Timur tahun ini. Hal itu dikarenakan proses pendistribusian kartu masih berlanjut dan mesin electronic data capture (EDC) belum didistribusikan kepada masing-masing pengecer pupuk.

“Sebenarnya harapan kita tahun ini sudah bisa berlaku di Lombok Timur untuk penyaluran kartu ini kita bekerjasama dengan Bank BNI bersama KLU,” pungkasnya. (den)

- Advertisement -

Berita Populer