27.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaBerita UtamaSatu Penumpang Bus Pariwisata yang Lolos hingga Batulayar Positif Covid-19

Satu Penumpang Bus Pariwisata yang Lolos hingga Batulayar Positif Covid-19

Lombok Barat (Inside Lombok) – Seorang penumpang bus pariwisata terkonfirmasi positif covid-19. Itu diketahui setelah Dinas Kesehatan (Dikes) Lobar melakukan swab PCR terhadap dua orang penumpang bus rombongan wisata religi asal Pemalang-Jawa Tengah.

Bus rombongan itu ditemukan lolos hingga Batulayar pada masa penyekatan, Kamis (20/05/2021) lalu. Satu di antaranya positif covid-19 dan saat ini sedang menjalani isolasi di rumah sakit Tripat Gerung.

Di mana saat dilakukan pemeriksaan di pos penyekatan di depan kantor Camat Batulayar. Ditemukan bahwa surat keterangan bebas covid yang dibawa rombongan asal Jawa Tengah itu sudah melewati masa waktu berlaku, yakni 18 Mei 2021.

Hal itu diungkapkan oleh Kabid P3KL Dikes Lobar, dr. Ahmad Taufik Fathoni. Sehingga satu orang lainnya yang swab PCR nya negatif, saat ini sudah diserahkan kembali ke pihak travel agent.

“Iya, satu di antaranya positif, hasilnya keluar tadi pagi dan langsung diisolasi di rumah sakit Tripat” tuturnya, melalui pesan Whatsapp, Senin (24/05/2021).

Hal itu pun diakui Sekda Lobar, Dr. H. Baehaqi, bahwa kejadian itu harus menjadi pelajaran. Karena walaupun Pemda bersama pihak terkait lainnya telah melakukan penyekatan, namun kata dia banyak hal tidak terduga. Seperti kasus lolosnya bus yang membawa rombongan pariwisata tersebut hingga Lombok Barat.

“Saya menerima laporannya dari Dikes, dari dua yang diswab, tapi ternyata satu positif” ujarnya, saat ditemui di ruangannya.

“Hal ini yang tidak kita harapkan karena di beberapa daerah, setelah lebaran banyak klaster bermunculan. Makanya ini harus dijadikan pelajaran” tandas Baehaqi.

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer