26.5 C
Mataram
Sabtu, 27 April 2024
BerandaBerita UtamaSatu Rumah di Selagalas Terbakar, Diduga Korsleting Colokan Kabel Bertumpuk

Satu Rumah di Selagalas Terbakar, Diduga Korsleting Colokan Kabel Bertumpuk

Mataram (Inside Lombok) – Satu unit rumah di Jalan Peternakan Lingkungan Selagalas lama Kelurahan Selagalas Kota Mataram terbakar, Selasa (17/05) dini hari, sekitar pukul 04.45 WITA.

Kapolresta Mataram melalui Kapolsek Sandubaya, Kompol M. Nasrullah mengatakan dugaan sementara penyebab kebakaran akibat korsleting colokan kabel atau terminal yang bertumpuk dalam satu indukan atau stop kontak.

Dari keterangan saksi korban pemilik rumah atas nama Sulton mendengar teriakan ibunya atas Hj. Hasibatulaini (62), yang ada dalam kamar.

“Kemudian pemilik rumah melihat kepulan asap di dalam dari kamar neneknya, Hj. Masitah (78). Selanjutnya saksi mendobrak pintu kamar neneknya, kemudian berusaha membopong dan membawa keluar di mana muncul api semakin membesar membakar kasur dan atap plapon kamar,” jelas Nasrullah.

- Advertisement -

Kepulan asap juga disadari tentangga yang sontak menghubungi Pemadam Kebakaran Kota Mataram. “Selanjutnya empat unit pemadam kebakaran mendatangi TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan langsung memadamkan api,” ujarnya.

Dalam kejadian tersebut penghuni rumah dilaporkan mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit. Sedangkan untuk kerugian materil ditaksir mencapai Rp250 juta. (r)

- Advertisement -

Berita Populer