30.5 C
Mataram
Senin, 6 Mei 2024
BerandaBerita UtamaWarung Makan di Kopang Buka Siang Hari Saat Ramadan, Satpol PP Sita...

Warung Makan di Kopang Buka Siang Hari Saat Ramadan, Satpol PP Sita Nasi hingga Lauk-Pauk

Lombok Tengah (Inside Lombok) – Polisi Pamong Praja (Pol PP) Lombok Tengah (Loteng) menggerebek sebuah rumah makan yang buka pada siang hari di sejumlah wilayah di Loteng, Rabu (5/4).

Kasta Pol PP Loteng, Lalu Rinjani mengatakan pihaknya melakukan penggerebekan sejumlah rumah makan di wilayah Loteng yang buka pada siang hari. Penggerebekan itu disebutnya berdasarkan laporan masyarakat.

“Tadi ada empat titik di Kopang,” ujar Rinjani, Rabu (5/4). Bahkan salah satu video aksi penggerebekan itu beredar luas di masyarakat, yaitu yang dilakukan di depan PDAM Kopang.

Dikatakan, pihaknya sudah mengamankan barang bukti berupa nasi dan sejumlah lauk pauk dari warung tersebut. Karena saat dilakukan penggerebekan pengunjung ditemukan cukup ramai.

- Advertisement -

“Ramai sekali yang kami temukan. Kita sudah angkut nasi dan segala macamnya ke kantor, sebagai barang buktinya itu,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya mendapat banyak laporan masyarakat terkait dengan sejumlah lokasi warung yang buka siang hari saat bulan Ramadan. Di antaranya di depan Bandara Lombok dan di Praya.

Rinjani menegaskan, jika masih ada warung yang ditemukan buka pada siang hari pihaknya tidak segan akan menyita barang dagangannya. “Jadi seperti di salah satu warung itu kita sudah kasi teguran, sekarang sudah tidak lagu,” pungkasnya. (fhr)

- Advertisement -

Berita Populer