24.5 C
Mataram
Rabu, 15 Mei 2024
BerandaBerita UtamaJelang Ramadhan, Masyarakat Ramai Ziarah Kubur

Jelang Ramadhan, Masyarakat Ramai Ziarah Kubur

Mataram (Inside Lombok) – Suasana tempat pemakaman umum (TPU) dari pagi hingga sore hari cukup ramai menjelang pelaksanaan ibadah puasa di bulan Ramadhan. Selain berdoa, para peziarah juga banyak yang membersihkan makam keluarganya.

Tempat pemakaman umum (TPU) Karang Medain menjadi salah satu yang ramai dikunjungi peziarah jelang Ramadhan. Pengurus TPU, Lina mengatakan setiap hari Jumat biasanya TPU tersebut memang ramai dikunjungi. Namun kali ini jumlah peziarah meningkat.

“Biasanya Jumat memang ramai, tapi sekarang sangat ramai. Pas tadi pagi itu ramai sekali. Kan mau dekat Ramadhan juga kan, makanya ramai sekali,” katanya, Jumat (1/4) di Mataram.

Salah seorang peziarah, Aulia mengatakan dirinya dan keluarga biasanya datang ke TPU Karang Medain setiap hari Jumat. Setiap berziarah kubur, aktivitas yang dilakukan seperti berdoa, bersih-bersih dan merapikan makam.

- Advertisement -

“Ini bapak saya yang meninggal. Kita tiap minggu bersihkan. Kita juga sering ganti cat kuburan bapak. Misalnya kalau sudah kelihatan memudar kami cat lagi,” katanya. Lina mengaku, mengunjungi makam keluarga biasanya dilakukan untuk melepas rasa rindu pada orang tua yang telah tiada.

Masyarakat yang berkunjung ke kubur keluarga jelang Ramadan, Jumat (01/04/2022). (Inside Lombok/M.Deni Zarwandi)

Masyarakat biasa mengunjungi makam untuk memberikan doa sekaligus membersihkan makam keluarga juga terpantau di Lombok Timur. Salah satunya di TPU Dusun Nenggung, Desa Paok Motong, Kecamatan Masbagik
“Kita berziarah makam untuk mengenang keluarga yang sudah meninggal di momen bahagia menjelang ibadah puasa,” ucap Wina Anggraini saat ditemui Inside Lombok di lokasi TPU Nenggung, Jumat (01/04).

Jika ditelisik lebih mendalam, ziarah kubur bukan hanya untuk memanjatkan doa keselamatan bagi keluarga yang sudah meninggal. Namun juga memiliki pesan tersirat seperti mengingatkan dengan kematian, mengingat keluarga, dan mempererat silaturahmi.

“Kita bersama-sama dengan keluarga besar untuk berkunjung ke makam keluarga-keluarga yang telah meninggal sambil membersihkan kuburnya,” ucap peziaran lainnya, Dimy Al-Azumi.

Ziarah kubur menjelang bulan puasa memang sudah menjadi tradisi di tengah-tengah masyarakat. Aktivitas yang dilakukan sebelum puasa bulan Ramadhan ini merupakan bagian dari bentuk rasa syukur dan juga upaya untuk membersihkan hati sebelum memasuki bulan suci. (azm/den)

- Advertisement -

Berita Populer