28.5 C
Mataram
Jumat, 29 Maret 2024
BerandaBerita UtamaPasien 09 Asal Pringgasela Dinyatakan Sembuh dari Covid-19

Pasien 09 Asal Pringgasela Dinyatakan Sembuh dari Covid-19

Mataram (Inside Lombok) – Pasien positif nomor 09, atas nama MI, laki-laki, asal Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur dinyatakan sembuh dari Covid-19 pada hari Sabtu (11/04/2020) setelah menjalani dua kali tes swab laboratorium negatif Covid-19.

Kabar tersebut disampaikan oleh Gugus Tugas Provinsi Nusa Tenggara Barat mengenai kabar terkini penyebaran wabah penyakit tersebut. Sejauh ini, jumlah kasus yang tercatat sembuh dari virus corona atau Covid-19 di NTB adalah 3 orang.

“Setelah hasil swab diambil tanggal 8 April 2020 dan 10 April 2020 keduanya negatif,” terang Sekretaris Daerah sekaligus Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Provinsi NTB Lalu Gita Ariadi, melalui keterangan resmi, Sabtu (11/04/2020).

Saat ini pasien sedang menjalani perawatan untuk perbaikan kondisi di RSUD R. Soedjono Selong. Bahkan rencananya, pasien 09 sudah diperbolehkan untuk pulang pada hari ini, Minggu (12/04/2020).

- Advertisement -

Bersamaan dengan laporan tersebut, jumlah tambahan kasus terkonfirmasi Positif Covid-19 yakni sebanyak 8 orang dan 1 orang sembuh. Sehingga kasus positif Covid-19 di Provinsi NTB sampai tanggal 11 April 2020 yakni sebanyak 33 orang, dengan perincian 3 orang sudah sembuh, 2 meninggal dunia, 28 masih dirawat dan dalam keadaan baik.

“Memperhatikan peningkatan jumlah PDP yang terkonfirmasi positif Covid-19 ini, masyarakat tidak perlu panik. Terlebih semua kondisi pasien yang dirawat saat ini menunjukkan perkembangan yang sangat baik dan stabil, tinggal menunggu dua kali tes swab laboratoium negatif sehingga dapat sehat dan dipulangkan ke rumah masing-masing,” tambahnya.

Hingga berita ini ditulis, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 128 orang dengan perincian 52 PDP masih dalam pengawasan, 76 PDP selesai pengawasan/sembuh, dan 9 orang PDP meninggal.

Sementata jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) yakni mencapai 3.658 orang, terdiri dari 1.570 orang masih dalam pemantauan dan 2.088 orang selesai pemantauan.

Jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) yaitu orang yang kontak dengan pasien positif Covid-19 namun tanpa gejala sebanyak 9.259 orang, terdiri dari 6.923 orang masih dalam pemantauan dan 2.336 orang selesai pemantauan.

Sedangkan Pelaku Perjalanan Tanpa Gejala (PPTG) yaitu orang yang pernah melakukan perjalanan dari daerah terjangkit Covid-19 sebanyak 19.263 orang, yang masih menjalani karantina sebanyak 11.752 orang, dan yang selesai menjalani masa karantina 14 hari sebanyak 7.511 orang.

- Advertisement -

Berita Populer