25.5 C
Mataram
Jumat, 3 Mei 2024
BerandaBerita UtamaTampilkan Wajah Baru, Kepengurusan Partai Nasdem Dilantik

Tampilkan Wajah Baru, Kepengurusan Partai Nasdem Dilantik

Mataram (Inside Lombok) – Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalillah M.Pd dilantik menjadi Ketua DPW Partai NasDem Provinsi NTB untuk periode periode 2021-2024, Senin (1/11). Kepala daerah, mantan kepala daerah dan sejumlah tokoh lainnya ikut bergabung di partai besutan Surya Paloh tersebut.

Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai NasDem, Ahmad M. Ali dalam sambutannya mengatakan, pengurus yang baru dilantik segera mengadakan rapat kerja untuk menjalankan roda partai dan berbagai program dalam upaya membesarkan partai.

“Saya yakin di bawah kepemimpinan Ibu Rohmi, Partai NasDem akan menjadi sangat kuat dan besar,” celetuknya.

Penunjukkan Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalillah menjadi ketua agar partai Nasdem bisa menjadi partai yang besar. Karena Provinsi NTB memiliki banyak sumber daya alam yang harus dikelola dengan baik.

- Advertisement -

“Tentunya pengelolaan SDA disini insya allah bisa menjadi sumber kehidupan di Provinsi NTB,” ujarnya.

Sementata itu, Ketua DPW Partai NasDem NTB, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalillah M.Pd menyebut perlunya sinergitas baik di internal maupun eksternal untuk sama-sama membangun negeri, khususnya Provinsi NTB di masa yang akan datang.

“Dengan sinergitas kita pasti bisa. Kami mengajak semua pengurus di tingkat provinsi dan kabupaten/kota untuk bersinergi,” ajaknya.

Formasi kepengurusan periode ini yaitu Ketua DPW Partai NasDem NTB dijabat oleh Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalillah M.Pd. Sedangkan Sekretaris DPW Partai NasDem juga merupakan wajah baru yakni M. Nashib Ikroman.

Multazam mengemban tugas baru sebagai Wakil Ketua DPW Bidang Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu), kemudian Wakil Ketua Bidang Organisasi Kader dan Keanggotaan (OKK) yakni TGH Fauzan Zakaria Amin M.Si.

Berlanjut jabatan Bendahara diemban Hj. Baiq Diyah Ratu Ganefi, Ketua Dewan Pertimbangan Wilayah dijabat Anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem, HM Syamsul Luthfi dan Ketua Dewan Pakar Wilayah dijabat H Fauzan Khalid S.Ag.

- Advertisement -

Berita Populer