27.5 C
Mataram
Kamis, 2 Mei 2024
BerandaLombok BaratAmankan Mudik Lebaran, Polres Lobar Siagakan 120 Personel

Amankan Mudik Lebaran, Polres Lobar Siagakan 120 Personel

Lombok Barat (Inside Lombok) – Guna mengamankan mudik lebaran 2024, Polres Lombok Barat (Lobar) akan menyiagakan kurang lebih 120 personel, serta 3 pos pengamanan. Kapolres Lobar, AKBP Bagus Nyoman Gede Junaedi menyebut dalam rangka pengamanan mudik dan perayaan Idulfitri 1445 Hijriah. Pihaknya menekankan pentingnya sinergitas TNI-Polri dan stakeholder terkait dalam melakukan pengamanan.

“Operasi Ketupat Rinjani 2024 ini akan berlangsung selama 13 hari, mulai dari tanggal 4 sampai dengan 16 April 2024,” kata Kapolres dalam sambutannya saat apel gelar pasukan, Rabu (03/04/2024).

Dalam pelaksanaannya, Polres Lobar akan menurunkan sebanyak 120 personel yang akan ditempatkan di 3 pos. “Polres Lombok Barat menyiapkan 1 pos pelayanan terpadu di Pelabuhan Lembar. Kemudian 1 pos pengamanan di bundaran Giri Menang Square, dan 1 pos pengamanan di Kecamatan Batulayar,” paparnya.

Lebih lanjut, Jun mengatakan bahwa pihaknya akan bekerja sama dengan TNI, Brimob Polda NTB, dan stakeholder terkait. Untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik di wilayah Lombok Barat.

- Advertisement -

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati dalam perjalanan mudik dan mematuhi peraturan lalu lintas. Jika merasa lelah, segera istirahat di tempat yang aman,” imbaunya.

Kata dia, para petugas disiagakan sebagai upaya untuk memberikan jaminan keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran, dan kenyamanan arus lalu lintas bagi para pemudik. Sehingga perlu dilakukan pengamanan di jalur-jalur rawan kemacetan, kecelakaan, kriminalitas, dan bencana alam. Hal ini juga diakuinya terkait dengan upaya untuk memberikan keamanan kepada masyarakat yang meninggalkan rumahnya untuk mudik. (yud)

- Advertisement -

Berita Populer