30.5 C
Mataram
Selasa, 7 Mei 2024
BerandaMataramAtasi Antrean, RSUD Kota Mataram Tambah Ruang Operasi

Atasi Antrean, RSUD Kota Mataram Tambah Ruang Operasi

Mataram (Inside Lombok) – Jumlah ruang operasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Mataram yang hanya lima kamar disebut belum bisa memenuhi kebutuhan untuk tindakan operasi pasien. Karena itu, tahun ini rumah sakit plat merah tersebut telah mencanangkan penambahan ruang operasi.

Direktur RSUD Kota Mataram Eka Nurhayati mengatakan dalam sehari pihak rumah sakit bisa melakukan hingga 30 tindakan operasi. Karenanya, dibutuhkan ruang operasi yang lebih banyak. “Kita akan buat ruang operasi saja. Kita kan baru punya lima ruangan, sedangkan operasi kita sehari kan 30,” katanya.

Penambahan ruang operasi ini juga dilakukan untuk mengurangi jumlah antrian pasien yang akan dioperasi. Di mana, alokasi anggaran yang disiapkan untuk operasi tersebut yaitu sebesar Rp16 miliar.

“Kita operasi sehari itu 25 tindakan minimal. Kan kekurangan dan jadinya ngantri. Makanya kita cari anggaran untuk membangun ruang operasi lagi. Sekarang kita sampai malam operasi,” katanya.

- Advertisement -

Belasan miliran yang disiapkan tersebut untuk penyiapan ruang operasi saja. Karena untuk alat kesehatan yang dibutuhkan nantinya akan dicarikan dan kembali. “Yang Rp16 miliar itu untuk lima ruangan dan untuk fisik saja itu,” katanya.

Dengan adanya penambahan ruang operasi ini, RSUD Kota Mataram memiliki 10 ruang operasi. Namun dari jumlah tersebut hanya sembilan ruangan yang akan digunakan dan satu ruangan lainnya disiapkan untuk kebutuhan yang lain.

“Satu ruangan kita jadikan penambahan RR atau ruang recovery. Jadi mungkin sembilan ruangan,” katanya. Penambahan ruangan operasi yang akan disiapkan tahun 2024 ini akan mulai digunakan tahun 2025 mendatang. Karena proyek pembangunan ruangan tersebut baru selesai tender. “Target akhir tahun 2024 ini sudah selesai,” katanya.

Dijelaskan, pembangunan ruang operasi akan dilakukan di lantai 3 gedung RSUD Kota Mataram, di samping ruang operasi lama. “Di samping ruang operasi lama dan diatas perawatan kelas III di lantai III,” katanya. (azm)

- Advertisement -

Berita Populer