26.5 C
Mataram
Kamis, 25 April 2024
BerandaBerita UtamaBunda Niken Harap FJPI Menjadi Wadah Informasi Bagi Perempuan dan Anak di...

Bunda Niken Harap FJPI Menjadi Wadah Informasi Bagi Perempuan dan Anak di NTB

Mataram (Inside Lombok) – Ketua Tim penggerak PKK Provinsi NTB Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah mengapresiasi terbentuknya Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) NTB. Karena menjadi jurnalis tidak mudah untuk kaum perempuan.

Ia pun berharap dengan adanya Forum Jurnalis Perempuan di NTB, dapat membantu pemerintah untuk fokus pada isu terkait anak dan perempuan yang ada di Nusa Tenggara Barat.

“Saya sangat mengapresiasi adanya FJPI di NTB. Harapannya, kita bisa bekerja sama kedepannya untuk fokus pada isu-isu dan persoalan perempuan dan anak,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, ia mengakui bahwa tidak mudah menjadi seorang jurnalis, terlebih bagi seorang perempuan.

- Advertisement -

“Saya tahu menjadi Jurnalis itu tidak mudah, tetapi teman-teman di sini sangat luar biasa. Saya doakan teman-teman FJPI sukses dalam karir dan sukses dalam menjalankan visi dan misi FJPI,” lanjutnya.

Dengan hadirnya FJPI di NTB, kedepannya diharapkan dapat berkolaborasi dengan pemerintah, untuk mengatasi permasalahan perempuan dan anak yang ada di NTB.

Dia mengatakan, FJPI sebagai wadah untuk menyampaikan informasi serta sosialisasi terkait perempuan dan anak di NTB. Terlebih FJPI NTB dinilai memiliki visi dan misi yang hampir sama dengan Pemda Provinsi NTB.

Diharapkannya bahwa perempuan NTB dapat berdaya saing yang sama dengan laki laki. “Kita memiliki harapan yang sama agar perempuan-perempuan NTB berdaya dan mampu bersaing dengan laki-laki,” ujar Bunda Niken.

Bunda Niken sapaan akrabnya, mengaku senang dapat bertemu dan bersilaturahmi dengan jurnalis perempuan NTB. Kedepan, TP PKK NTB akan berkolaborasi dengan FJPI untuk melaksanakan program-program pemda.

“Senang sekali bisa bertemu dan bersilaturahmi dengan jurnalis perempuan NTB. Kedepan, kita bisa melakukan kolaborasi dan sinergi terkait program-program antara PKK NTB dengan FJPI NTB,” tutupnya. (azm)

- Advertisement -

Berita Populer