31.5 C
Mataram
Jumat, 29 Maret 2024
BerandaBerita UtamaKucurkan Rp506 Miliar Anggaran, Sejumlah Program Dinas PUPR Lotim Belum Tuntas

Kucurkan Rp506 Miliar Anggaran, Sejumlah Program Dinas PUPR Lotim Belum Tuntas

Lombok Timur (Inside Lombok) – Dinas Pekerjaan Umum dan Pekerjaan Rumah (PUPR) Kabupaten Lombok Timur (Lotim), habiskan dana sebanyak Rp506 miliar lebih untuk penanganan tiga program. Seperti infrastruktur jalan, saluran irigasi, dan penyaluran air bersih kepada masyarakat. Namun dengan anggaran sebanyak itu program tersebut belum rampung seratus persen.

Kepala Dinas PUPR Lotim, Marhaban mengatakan, panjang jalan di Lotim saat ini sepanjang 1.018 kilometer lebih. Di mana saat ini baru 63 persen saja yang masuk kedalam kategori baik. Sedangkan untuk saluran irigasi, dari total 25 ribu hektare lahan irigasi yang terkategori baik, baru mencapai 60 persen saja. Sedangkan 40 persen sisanya masih menjadi pekerjaan rumah bagi PUPR.

“Sedangkan untuk penyaluran air bersih, sebanyak 40 persen masyarakat belum terlayani,” paparnya pada saat Rapat Gabungan Komisi Pembahasan KUA-PPAS Tahun Anggaran 2021 di Gedung DPRD Lotim, Kamis (05/11).

Dengan anggaran senilai Rp506 miliar lebih, tampaknya masih kurang dengan jumlah ruang jalan, panjang irigasi, saluran air bersih yang ada di Lotim. Dikatakan Marhaban, bahwa itu merupakan pekerjaan rumah bagi PUPR untuk memikirkannya.

- Advertisement -

Marhaban Juga Mengatakan, Dinas PUPR Pada Tahun 2021 akan mendapatkan anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Rp1.1 M lebih. Sementara untuk anggaran dari dana hibah mencapai Rp24 M.

“Semoga pada anggaran tahun 2021 dari anggaran DAK dan dana hibah bisa merampungkan semua pengerjaan tersebut,” tutupnya.

- Advertisement -

Berita Populer