31.5 C
Mataram
Jumat, 19 April 2024
BerandaBerita UtamaPaling Banyak se-NTB, Ada 920 Ribu Orang Masuk DPT di Lotim

Paling Banyak se-NTB, Ada 920 Ribu Orang Masuk DPT di Lotim

Lombok Timur (Inside Lombok) – Daftar pemilih tetap (DPT) di Kabupaten Lombok Timur pada Pemilu 2024 mendatang merupakan yang paling tinggi di Nusa Tenggara Barat (NTB). Sampai saat ini jumlah pemilihnya mencapai 920.029 orang.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lombok Timur, M. Junaidi mengatakan sampai saat ini pihaknya tengah menunggu hasil DP4. Jumlah 920.029 orang dalam DPT sendiri berdasarkan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan (DPB) pada bulan Oktober 2022 lalu.

“Jadi yang akan dimutakhirkan nanti itu yakni Daftar Penduduk Pemilih Potensial Pemilu (DP4),” katanya saat ditemui awak media, Senin (09/01).

Dikatakan Junaidi, hasil DP4 tersebut nantinya akan menjadi dasar KPU untuk membuat daftar pemilih yang dibantu oleh daftar pemilih sementara (DPS) dari Tim Pantarlih. Proses daftar pemilih akan terus berlanjut dengan penyerahan DP4 oleh KPU RI ke KPU daerah. 

- Advertisement -

Jumlah pemilih sementara saat ini yang berjumlah 920.029 tersebut nantinya akan berubah apabila DP4 telah diterima oleh pihak KPU Kabupaten Lombok Timur. Hal itu dikarenakan dalam DP4 terdapat yang namanya pemilih potensial. 

“Yang 920.029 itu merupakan pemutakhiran dengan pemilih pemula yang berumur 17 tahun pada Oktober tahun lalu, nah mungkin pemilih akan bertambah pada tahun ini karena usia juga bertambah,” jelasnya. 

Tahapan dalam menentukan daftar pemilih tetap (DPT) belum dapat dilaksanakan saat ini oleh KPU Kabupaten Lombok Timur, mengingat DP4 dari KPU RI belum diserahkan ke KPU daerah. 

“Saat ini kita masih menunggu karena itu acuan kita dalam menentukan jumlah pemilih,” pungkasnya. (den)

- Advertisement -

Berita Populer