27.5 C
Mataram
Minggu, 13 Oktober 2024
BerandaBerita UtamaSempat Dipanggil Badan Kehormatan DPRD Loteng, Ini Penjelasan Iqbal

Sempat Dipanggil Badan Kehormatan DPRD Loteng, Ini Penjelasan Iqbal

Lombok Tengah (Inside Lombok) – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Loteng L Muhammad Iqbal dari Fraksi Partai Golkar dapil Pujut – Praya Timur angkat bicara mengenai pemanggilan dirinya oleh Badan Kehormatan (BK) DPRD Loteng belum lama ini.

L Muhammad Iqbal mengatakan, pemanggilan yang dilakukan oleh BK DPRD Loteng terhadap dirinya merupakan langkah yang tepat karena telah menjalankan fungsi dari Alat Kelengkapan Dewan (AKD).

“Pada intinya pemanggilan oleh BK itu sangat tepat karena telah melaksanakan tugas dengan baik,” katanya saat ditemui di kediamannya, Selasa (20/9/2022).

Dijelaskan Iqbal, bahwa langkah tersebut merupakan hal baru di lembaga legislatif tersebut, sehingga BK DPRD Loteng menjalankan tugasnya dengan baik untuk menertibkan kedisiplinan anggota.

- Advertisement -

Ditegaskan Iqbal, bahwa Pemanggilan terhadap dirinya merupakan klarifikasi biasa terhadap ketidakhadirannya dalam beberapa agenda rapat di DPRD karena dalam keadaan kurang sehat.

“Surat keterangan sakit dari dokter sudah saya serahkan kepada BK DPRD Loteng,” tegasnya.

Ia pun berharap kejadian seperti ini kedepannya harus diselesaikan dengan cara yang adil tanpa ada kepentingan apapun, baginya hal itu akan menjadi catatan penting untuk keberlangsungan tugas BK DPRD.

“Intinya tidak ada masalah, tetapi penting menjadi catatan saya, dan untuk teman-teman semuanya,” pungkasnya. (fhr)

- Advertisement -

Berita Populer