28.5 C
Mataram
Kamis, 25 April 2024
BerandaBerita UtamaSirkuit Motocross Lantan Amblas Akibat Hujan

Sirkuit Motocross Lantan Amblas Akibat Hujan

Lombok Tengah (Inside Lombok)- Hujan lebat yang mengguyur Desa Lantan, Kecamatan Batukliang Utara pada awal pekan kemarin, tidak hanya menggenangi rumah warga. Beberapa titik lintasan Sirkuit Motocross Lantan 459 yang dibangun pemda Loteng beberapa bulan lalu ikut ambles akibat fenomena alam tersebut.

Kepala Desa Lantan, Erwandi mengatakan akibat curah hujan yang cukup tinggi dalam waktu yang lama menggerus beberapa bagian lintasan sirkuit Motocross 459 Lantan.
Keterbatasan drainase juga turut memperparah kondisi akibat hujan.

“Sirkuit itu butuh pembenahan. Kerusakannya memang tidak fatal, hanya tergerus di beberapa titik saja,” katanya, Jumat (15/7/2022).

- Advertisement -

Dikatakan Erwandi, sebelumnya hujan lebat seperti yang terjadi Senin kemarin sering terjadi. Namun tidak sampai menggenangi rumah warga.

“Hujan pernah lebih lebat dari yang terjadi kemarin, tapi tidak pernah sampai banjir seperti Senin kemarin,” ungkapnya.

Pemerintah Desa Lantan dan warga lingkar sirkuit pun berharap pembangunan drainase disegerakan. Pasalnya dikhawatirkan terjadi hujan lebat seperti awal pekan kemarin.

“Kita khawatir jika terjadi genangan kembali ke rumah warga,” pungkasnya. (fhr)

- Advertisement -

Berita Populer