28.5 C
Mataram
Selasa, 16 April 2024
BerandaBerita UtamaDiganti Pakai Biodata, Disdukcapil Setop Pencetakan Suket

Diganti Pakai Biodata, Disdukcapil Setop Pencetakan Suket

Lombok Timur (Inside Lombok) – Instruksi dari Dirjen Dukcapil Pusat untuk memberhentikan pencetakan Suket sebagai pengganti E-KTP. Dinas Pendudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Lotim, akan mengganti suket tersebut dengan pencetakan biodata.

Kepala Bidang Data Disdukcapil Lotim, Saiful Azkari mengatakan bahwa suket akan diberhentikan pencetakannya dan diganti dengan biodata. Namun biodata tersebut hanya bisa dicetak dalam keadaan darurat masyarakat.

“Biodata tersebut sama kegunaannya dengan E-KTP,” ucapnya.

Adapun masyarakat yang sudah melakukan perekaman, namun E-KTPnya belum tercetak dikarenakan seringnya masyarakat melakukan perekaman sehingga menimbulkan data ganda dan tidak bisa dibaca oleh komputer.

- Advertisement -

Lanjutnya, masyarakat yang sering melakukan perekaman disarankan untuk mengecek lebih lanjut ketersediaan datanya di UPT terdekat.

“Untuk mengantisipasi hal tersebut, kami sarankan masyarakat untuk melakukan perekaman hanya satu kali saja,” katanya.

Dalam biodata tersebut, terdapat 31 jenis elelmen data, sehingga data dalam biodata tersebut lebih lengkap dibandingkan dengan suket. Penggunaan biodata tersebut juga dapat untuk menerbitkan surat apapun sama seperti halnya E-KTP dapat jadi pengajuan untuk menerbitkan apa saja seperti, keluarga
artu keluarga, akta kelahiran dan membuat rekening pribadi.

Sebelumnya pihak Disdukcapil Lotim menerima blangko E-KTP dari provinsi sebanyak 3000 blangko. Jumlah itu dari 20 ribu yang diajukan untuk memenuhi kebutuhan E-KTP warga Lotim

“Kami sudah sebar semua blangko
tersebut di masing-masing kecamatan dan mendapat sama-sama 100 keping blangko,” ucapnya.

- Advertisement -

Berita Populer