26.5 C
Mataram
Rabu, 1 Mei 2024
BerandaBerita UtamaJanji Kampanye SUKMA Soal Jalan Mulus di Lotim Sulit Diwujudkan

Janji Kampanye SUKMA Soal Jalan Mulus di Lotim Sulit Diwujudkan

Lombok Timur (Inside Lombok) – Janji program pasangan Bupati-Wakil Bupati, H. M. Sukiman Azmy dan H. Rumaksi (SUKMA) dalam mewujudkan jalan mulus di Kabupaten Lombok Timur (Lotim) nampaknya sangat berat untuk direalisasikan. Hal itu mengingat masa jabatan pasangan tersebut tinggal satu tahun lagi dan anggaran yang sudah terbatas.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Lotim, H. Marhaban mengaku program jalan mulus sepanjang jalan sebagai visi besar dari Pemkab Lotim saat ini berat untuk direalisasikan. Mengingat jumlah jalan yang ada di Lotim yang perlu dimuluskan lebih dari 1000 kilometer.

“Jumlah ruas jalan di Lotim ini lebih dari 1000 kilometer dan juga anggaran saat ini terbatas, sehingga visi jalan mulus sepanjang jalan sangat berat,” tuturnya saat ditemui awak media di sela-sela kegiatannya, Jumat (21/10).

Pada 2022 ini saja jalan yang berhasil diperbaiki atau dimuluskan sekitar 30 kilometer dengan anggaran yang bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) dan sumber-sumber lainnya. Sementara ruas jalan yang menjadi tanggung jawab Pemkab Lotim yang berhasil dimuluskan yakni sekitar 80 persen.

- Advertisement -

“80 persen itu jalan yang sudah bagus, 20 persennya lagi sedang kita upayakan agar mampu mencapai 100 persen,” katanya.

Sementara itu porsi anggaran pada APBD Perubahan tidak ada tambahan untuk alokasi hotmix jalan, karena anggaran yang terbatas menyebabkan alokasi anggaran untuk pembenahan jalan tidak bisa dialokasikan.

Pada akhir masa jabatan SUKMA menahkodai Lotim sendiri tersisa satu tahun lagi, sehingga dalam sisa satu tahun tersebut diklaim bahwa jumlah jalan mulus bertambah sebanyak 5 persen. Sehingga total keseluruhan jalan diperkirakan hanya mampu sampai dengan 85 persen dari jumlah keseluruhannya.

“Masih banyak sekali jalan yang harus kita benahi,” pungkasnya. (den)

- Advertisement -

Berita Populer