25.5 C
Mataram
Senin, 9 Desember 2024
BerandaDaerahNTBDinas ESDM Dukung Program Transisi Energi Berkeadilan Yayasan Penabulu

Dinas ESDM Dukung Program Transisi Energi Berkeadilan Yayasan Penabulu

Mataram (Inside Lombok) – Transisi energi di Provinsi NTB sudah dimulai sejak lama. Namun adanya lembaga-lembaga yang mulai bermunculan dengan membawa program transisi energi disambut baik Pemprov NTB dalam hal ini Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM).

Kepala Dinas ESDM Provinsi NTB, Sahdan mengatakan salah satu transisi energi di NTB sudah memanfaatkan beberapa potensi. Misalnya energi air atau pembangkit listrik tenaga air dan disebut sangat membantu masyarakat. “Yang kita sudah memanfaatkan juga itu energi matahari. Ini juga ada yang dibangun oleh kementerian ESDM dan itu sudah dimanfaatkan,” katanya.

NGO yang memiliki program transisi energi bisa benar-benar direalisasikan dan merupakan proyek yang jelas. Karena jika jelas maka banyak investor yang bisa membiayai program tersebut. “Ini harus betul-betul riil nyata. Sama FS program jelas dan proyek yang jelas. Investor kita yang mau membiayai,” katanya.

Menurutnya, program yang harus dijalankan tersebut berdasarkan dengan data jelas dan pasti. Dengan data-data tersebut maka investor akan tertarik untuk membiayai program-program yang akan dijalankan. “Potensi di mana, berapa besar potensi dan berapa biaya yang dipakai untuk itu. Ini yang penting untuk FS itu,” katanya.

- Advertisement -

Ia menegaskan, dalam program transisi energi maka asas berkeadilan juga harus dikedepankan. “Misalnya disabilitas, perempuan dan itu bagian dari edukasi kesana. Jangan sampai kita merubah ini dan lupakan mereka. Jangan sampai kita melangkah tapi mereka tidak dilibatkan,” katanya.

Sementara itu, Sales Manager ELpiji pada Pertamina Adityawarman mengatakan sangat mendukung program transisi energi yang dijalankan oleh NGO. Karena ada dana CSR yang bisa dibagi untuk program-program yang berkaitan dengan transisi energi tersebut.

“Jika memang komunitas ini memiliki seperti inovasi energi baru terbarukan atau seperti apa bisa berhubungan dengan kami jika memang bisa diajak kolaborasi kita akan memberikan CSR,” ucapnya.

Penyaluran dana CSR yang berkaitan dengan energi sudah banyak dilakukan. Di NTB, pertamina sudah membangun PLTS di Lombok dan Sumbawa. “PLTS ini di desa-desa komunal tidak memiliki listrik PLST itu untuk menyalurkan listrik,” ungkapnya. (azm)

- Advertisement -

Berita Populer