27.5 C
Mataram
Sabtu, 27 April 2024
BerandaKesehatanDikes Lotim Antisipasi Dua Penyakit yang Marak Terjadi Selama Ramadan

Dikes Lotim Antisipasi Dua Penyakit yang Marak Terjadi Selama Ramadan

Lombok Timur (Inside Lombok) – Dinas Kesehatan (Dikes) Lombok Timur (Lotim) mengingatkan ada dua penyakit yang marak terjadi selama Ramadan. Belajar dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya, dua penyakit itu sering mengalami peningkatan selama Ramadan.

Kepala Dikes Lotim, Pathurrahman mengatakan jika merujuk pengalaman dalam pelayanan kesehatan di tahun-tahun sebelumnya, ada beberapa jenis penyakit yang banyak terjadi di bulan Ramadan. “Seperti tahun sebelumnya berdasarkan pengalaman kita, ada dua jenis penyakit yang perlu diantisipasi,” katanya, Jumat (15/03/2024).

Dua penyakit yang perlu diantisipasi tersebut yakni infeksi saluran pencernaan dan infeksi pernafasan. Untuk infeksi saluran pencernaan sendiri memang banyak terjadi seperti tahun sebelumnya. Namun sekarang karena faktor cuaca maka banyak pula terjadi infeksi saluran pernafasan.

“Ada beberapa penyakit yang sering juga terjadi selain dua faktor itu, tapi itu perlu kita antisipasi,” katanya. Faktor penyebab terjadinya infeksi saluran pencernaan itu sendiri, kata Pathurrahman, saat berpuasa tentunya perut mengalami kekosongan dalam beberapa jam dan pada saat berbuka selalu memakan makanan dengan rasa yang pedas sehingga membuat sistem pencernaan belum dapat menerimanya. “Pada saat berbuka malah menggunakan makanan pedas sehingga sistem pencernaan menjadi terkejut dan belum siap menerimanya,” tuturnya.

- Advertisement -

Dalam mengantisipasi hal tersebut, Pathurrahman mengimbau kepada masyarakat untuk tidak terlebih dahulu berbuka dengan yang pedas-pedas. Melainkan didahulukan dengan makanan yang manis-manis. “Berbuka dengan yang manis-manis dulu, bahkan itu sudah sejak dahulu dianjurkan dalam hadist-hadist juga,” pungkasnya. (den)

- Advertisement -

Berita Populer